Louis Van Gaal yang merupakan mantan pelatih Manchester United menjelaskan alasan dibalik sulitnya Manchester United untuk kembali bangkit. Van Gaal menyebutkan bahwa salah satu faktor krusial yang menyebabkan United gagal adalah Ed Woodward. Van Gaal mengatakan bahwa Ed bukanlah orang yang terlalu memahami sepakbola.
Ed Woodward bergabung dengan Manchester United pada tahun 2005 suilam. Pada awalnya ia adalah Direktur Bisnis Manchester United dan Ed mampu menjalankan tugasnya dengan sangat baik.
Di tahun 2012 silam, Ed diangkat menjadi CEO Manchester United, menggantikkan posisi David Gill. Sayangnya, selama berada dibawah kepemimpinan Ed, United justru kesulitan untuk meraih hasil positif.
“Di Bayern, mereka meletakkan orang yang memang paham dengan sepakbola, bukan sebaliknya” buka Ed seperti dilansir 11 Freunde.
Van Gaal menekankan bahwa Ed bukanlah sosok yang paham tentang sepakbola. Itu yang membuatnya terus membuat keputusan yang salah. Ujung-ujungnya berakhir pada keterpurukan United.
“Saya senang bekerjasama dengan orang yang paham dengan sepakbola. Sayangnya hal ini tidak akan kalian temukan di Manchester United.”
“Mereka justru memilih Ed sebagai CEO yang notabene tidak mengerti sepakbola.”
“Woodward merupakan mantan bankir, ia memang ahli dalam investasi dan bisnis. Tapi ini adalah sepakbola, bukan investasi dan bisnis. Saya melihat Manchester United tidak akan ada masa depan jika dipimpin oleh Woodward,” jelas Van Gaal.