Rupanya Lampung Miliki Banyak Pulau Indah

Tabik Pun, Salamat Gathong Lampung! (Tabik Pun itu ucapan halo dalam bahasa Lampung) .

Setelah menempuh perjalanan selama setengah jam menggunakan pesawat udara, CatatanBackpacker dan teman-teman dari @indtravel tiba di kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung.

Lampung sendiri memiliki banyak sekali spot wisata, salah satunya adalah Pulau Pisang yang fotonya bisa dilihat diatas. Untuk event budaya sendiri, Lampung memiliki Festival Krakatau yang biasanya diadakan setahun sekali. Untuk wisata kulinernya, ada Taboh Iwa Tapa Semalam (panjang amat namanya) yang berarti Ikan Asap yang diasapi semalaman, lalu dimasak santan.

Nah kali ini bersama CatatanBackpacker dan teman-teman akan mampir ke 2 lokasi wisata paling hits di Lampung. Ada yang bisa nebak kira-kira kemana hayo? Clue nya : Hiperbola – Main kuda-kudaan sama main bareng Cupang.

melanjutkan perjalanan hari ini menuju salah satu spot hits di Lampung, yaitu Kepulauan Pahawang.

Kep Pahawang sendiri memiliki sekitar 6 pulau, dan siang ini kami memulai perjalanan dengan mampir ke pulau Kelagian. Pulau Kelagian ini sangat menarik sekali, karena pas Yud kesana itu bener-bener sepi (jelas lah sepi namanya juga hari kerja) dan pasirnya bener-bener halus dan putih banget. Disini juga banyak saung untuk sekedar berleha-leha. Air lautnya sendiri berwarna biru cerah dan cerahnya lagi, photo session kali ini diramaikan dengan teteh-teteh berbikini yang saling gendong dan berlarian. Cihuy!

Jadi, jangan lupa untuk mampir ke Pulau Kelagian kalau kamu main ke Pahawang, gaes!

How to get there: Sewa kapal dari pelabuhan Ketapang, biasanya hopping island mampir ke pulau ini.

Biaya: 500-800ribu perkapal tergantung ukuran kapal untuk satu hari perjalanan keliling Kep Pahawang.

Saran: Banyak warung jadi kamu bisa jajan disana, enjoy dan jangan buang sampah sembarangan.

Setelah mampir ke Pulau Kelagian, tim blusukan ke beberapa spot snorkling dekat pulau Pahawang. Untuk spot snorkling sendiri cukup baik, sayang water visibility nya kurang karena cuaca yang kurang mendukung. Keanekaragaman terumbu karang cukup banyak dan terdapat keramba terumbu karang dimana pembudidayaan terumbu karang dilakukan oleh masyarakat lokal.

Lalu kami menikmati makan siang, dan kembali berkeliling sekitar pulau. Pulau Pahawang sendiri ada dua, yaitu Pahawang Besar dan Pahawang Kecil. Bedanya Pahawang besar banyak rumah penduduk, sedangkan Pahawang Kecil terdapat sebuah villa.

Untuk sesi foto, Pahawang Kecil sangat disarankan karena pemandangan laut lepasnya itu lho, jos pisan!

How to get there: Sewa kapal dari pelabuhan Ketapang, biasanya hopping island mampir ke pulau ini.

Biaya: 500-800ribu perkapal tergantung ukuran kapal untuk satu hari perjalanan keliling Kep Pahawang.

Saran: Banyak rumah penduduk jadi kamu kudu bersosialisasi siapa tau dapat nginap gratis haha.